MERAPI SIAGA | Merapi Meluncurkan Awan Panas, Berikut Penjelasan Kepala BPPTKG DIY
Gunung Merapi kembali mulai terlihat mengalami peningkatan aktivitas pada Kamis (07/01) pagi hari pukul 08.02 WIB. Aktivitas vulkanis berupa awan panas yang terpantau kamera CCTV milik Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan (BPPTKG) ini tercatat berlangsung selama 154 detik, dengan jangkauan jarak luncur kurang dari 1 kilometer dan tinggi kurang lebih 200 meter.

Baca juga :
Warga Lereng Merapi Mengungsi. Dandim 0732/Sleman Cek Posko Pengungsian
Momen Warga Sekitar Merapi Saat Terjadi Erupsi 10 Tahun Silam
Komunitas JALIN Merapi. Menjalin Sinergi Melalui Frekuensi
Awan panas yang terjadi ini merupakan pertama di tahun 2021 setelah 3 hari sebelumnya terjadi luncuran lava pijar pada Senin (04/01). Keluarnya lava pijar ini menjadi salah satu tanda bahwa Gunung Merapi tengah memasuki fase erupsi magmatik. Gunung Merapi saat ini berstatus siaga atau level 3, setelah pada 5 November 2020 BPPTKG meningkatkan status aktivtas dari level waspada.

Pernyataan Kepala BPPTKG DIY
Setelah Gunung Merapi dilaporkan mengeluarkan awan panas, Hanik Humaida selaku Kepala BPPTKG DIY memberikan video pernyataan serta himbauan terkait aktivitas vulkanis tersebut. Dari video yang Tim Jogja Archive terima, Hanik Humaida memberikan pernyataan pada pukul 11.13 WIB. Berikut ini pernyataannya :
Bismillahirrohmanirrohim
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Kami sampaikan bahwa, aktifitas Gunung Merapi pagi hari ini, jadi tadi pagi pada tanggal 7 Januari tahun 2021 pukul 08.02 WIB, terjadi awan panas yang tercatat di seismogram pemantauan Gunung Merapi, dengan amplitude 28 mm dengan durasi 154 detik.
Jadi ini awan panas pertama setelah kemarin tanggal 4 Januari mulai terjadi luncuran lava pijar.
Awan panas yang terjadi itu jangkauan jarak luncurnya itu adalah kurang dari 1 km, dengan tinggi kurang lebih 200 meter. Untuk status sampai dengan saat ini, masih siaga.
Kemudian untuk rekomendasi juga masih sama dengan rekomendasi pada saat kita naikkan menjadi siaga.
Himbauan kepada masyarakat kami sampaikan, kami himbau untuk terus ikuti arahan dari pemerintah daerah, dan juga informasi dari kami. Sekian terima kasih.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Baca juga
MERAPI SIAGA | Awan Panas Mulai Keluar Dari Gunung Merapi
KODIM Sleman Semprot Disinfektan
Peternak Sapi Perah Merapi Bagi Susu Gratis untuk Warga Terdampak Corona
Beberapa saat setelah Kepala BPPTKG DIY menyampaikan pernyataan tersebut, Gunung Merapi kembali mengeluarkan awan panas pada pukul 12.50 WIB.

Subscribe Youtube Channel Jogja Archive untuk mendapatkan informasi video-video terbaru seputar Jogja.