101 Sekolah dari 10 Provinsi Ikuti Borobudur Student Festival

101 Sekolah dari 10 Provinsi Ikuti Borobudur Student Festival

Sebanyak 101 sekolah akan mengikuti Borobudur Student Festival (BSF) yang digelar Senin (27/6) hingga Sabtu (2/7) di kompleks Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Sekolah-sekolah ini berasal dari 10 provinsi di antaranya Merauke dan Bali.

Selama seminggu para siswa dan juga guru SMP dan SMA ini akan mengikuti serangkaian kegiatan. Mulai dari talkshow, semiloka pendidikan, pameran karya siswa, hingga art collaboratory dengan sejumlah seniman.

Art Collaboratory menjadi mata acara baru dalam BSF kali ini. Para siswa akan berkolaborasi dengan 11 studio seperti Mess 56, Ruang Gulma dan Sekolah Salah Didik. “Kita bukan saja ingin mendekatkan siswa dengan seniman, tapi sekaligus berkarya bersama,” tambah Soesilo Adinegoro, Penggagas BSF dalam konferensi pers yang digelar di Bale Merapi, Sleman (24/6).

101 Sekolah dari 10 Provinsi Ikuti Borobudur Student Festival101 Sekolah dari 10 Provinsi Ikuti Borobudur Student FestivalPerkumpulan Pergerakan Pendidikan Nusantara (Perdikan) dan Program Presisi sebagai penyelenggara acara menampung sebanyak 1.685 ide dari 101 sekolah yang akan difestivalkan dalam sesi ekologi, humaniora, sosial budaya, sandang, pangan, dan papan lokal.

Direktur BSF 2022 Dina Triastuti menyebut, BSF kali ini lebih menukik pada pembelajaran berbasis proyek. BSF ingin memberi ruang lebar kepada siswa untuk belajar langsung pada lingkungan dan kebudayaan di sekitarnya.

“Kita juga akan meluncurkan buku Perubahan Itu Nyata: Praktik Baik Pendidikan Kontekstual. Buku ini merupakan kolaborasi 23 guru dan 22 siswa dari berbagai sekolah di Indonesia,” pungkas Dina.

Kamu suka? Yuk bagikan tulisan ini.

Similar Posts